Assalamu'alaikum warahmatullahi wa barakhatuh... AHLAN WA SAHLAN,

sahabatku, mohon maaf jika ada khilaf dalam penulisan blog ini.
Home » » MASA RESES, MATRI AGOENG KUNJUNGI DESA KALIMACAN

MASA RESES, MATRI AGOENG KUNJUNGI DESA KALIMACAN

Written By Rudiya Oktar on Jumat, 03 Mei 2013 | 17.07




Kalijambe, 4 Mei 2013

Anggota DPR RI dari fraksi PKS Drs HM. Matri Agoeng dalam masa reses ini Sabtu malam 3 Mei 2013 berkunjung ke dusun Plosorejo, Kalimacan, Kalijambe, Sragen untuk menjaring aspirasi warga masyarakat. Dalam kunjungan yang bertempat dirumah Nurdin seorang pengusaha mebel setempat tersebut, juga dihadiri oleh anggota DPRD Jateng Hadi Santoso, ST, M.Sc beserta jajaran pengurus DPD PKS Sragen dan DPC PKS Kalijambe. Hadir pula perwakilan dari pemerintah kecamatan Kalijambe, perangkat desa Kalimacan, pengurus dan warga RT 12 dusun Plosorejo.

“Kami mengucapkan selamat kepada warga Kalimacan, khususnya warga Plosorejo atas terpilihnya kepala desa yang baru,” ungkap Dedy Endriyatno ketua DPD PKS Sragen dalam salah satu sambutannya. Warga Kalimacan di bulan April kemarin memang baru saja menggelar Pilkades yang dimenangkan oleh Rodli Slamet yang berdomisili di Plosorejo. Sementara Hadi Santoso, ST, M.Sc sempat menyinggung kerusakan infrastruktur jalan Solo – Purwodadi yang rusak parah dan membahayakan pengguna jalan. Dalam pemaparannya, Anggota dewan yang masih cukup muda pengganti ustadz Muhammad Haris ini mengungkapkan bahwa alokasi anggaran untuk jalan tersebut sebenarnya relatife besar, namun frekuensi kerusakan juga lumayan tinggi dikarenakan sering dilalui kendaraan berat. Dan untuk saat ini, perbaikan masih terfokus di wilayah Sumber lawang ke utara yang juga rusak parah. Sementara untuk wilayah antara Kalijambe – Sumberlawang dalam waktu dekat akan segera diperbaiki sepanjang kurang lebih 3,2 km. “Perbaikannya nanti biasanya dimulai dari bagian yang terparah,” lanjutnya lagi. Sementara Drs HM. Matri Agoeng menyampaikan tentang rencana pemberlakuan undang – undang BPJS di awal tahun 2014 mendatang. Selain itu beliau yang membidangi buruh, tani dan nelayan juga menyampaikan program – program pemerintah khususnya kementrian pertanian yang sudah berjalan selama ini.

Acara yang dipandu oleh Syaiful Arif tersebut di akhiri dialog dengan warga setempat yang dipimpin oleh Dwi Nurohman tokoh masyarakat desa Kalimacan. Dalam dialog tersebut warga menyampaikan aspirasi pembangunan desa. Mereka juga mengeluhkan tentang maraknya praktek suap dalam penerimaan CPNS, banyaknya pengangguran dan berbagi persoalan lainnya. Warga berharap ada perhatian dari pemerintah kepada mereka.  Rudiya Oktar
Share this article :

Posting Komentar

MENU LASKAR PENA SUKOWATI

KAPAL MAINAN

KAPAL MAINAN
PEMESANAN 081364021104
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Laskar Pena Sukowati - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger